-->

Cara mengatasi Kouta Lokal Indosat tidak bisa digunakan

Cara mengatasi Kouta Lokal Indosat tidak bisa digunakan
Kuota lokal indosat tidak bisa dipakai, Pengguna Indosat pasti pernah mengalami kouta Indosat tidak bisa digunakan. Kouta Indosat yang tidak bisa digunakan ini bisa saja terjadi karena berbagai hal, misalnya Lokasi pengguna tidak sama dengan lokasi saat mendaftar / registrasi pertama-kali kartu Indosat yang digunakan.

Berdasarkan pengalaman penulis tentang kouta lokal yang tidak bisa digunakan ini ternyata cukup membuat bingung, saat membeli paket data mendapatkan akumulasi data sebanyak 6 GB dengan perincian 2 GB Kuota Utama (24 Jam), 2 GB Kuota Lokal (Kuota khusus didaerah registrasi kartu) dan 2 GB Kuota Midnight / tengah malam (Jam 01.00 – 06.00).

Dari jatah Kouta diatas kouta utama telah habis dan internetan siang hari juga ikutan macet padahal tinggal 2 jenis kouta lainnya yang masih tersisa, kouta midnight dan Kouta Lokal. Namun anehnya kouta lokal yang belum terpakai tidak bisa membuat ponsel terhubung ke Internet.

Rasa penasaran dengan kouta lokal mulai timbul, pertama kali yang terlintas difikiran adalah kemungkinan perbedaan wilayah jaringan yang dipancarkan dari kabupaten sebelah, perlu diketahui tempat penulis saat ini berada didaerah perbatasan kabupaten yang tower pemancar sinyal seluler lebih kuat dari kabupaten sebelah. Tapi tidak mungkin mengingat area yang tertera pada amplop kartu seluler hanya mencantumkan area Jawa, Bali dan daerah pulau lainnya.

Tanpa membuang banyak waktu akhirnya saya coba cara dibawah ini
  1. Tekan *123# untuk melakukan pengecekan lokasi.
  2. Pilih info (No. 7)
  3. Pada menu Cek Paketmu disini pilih cek lokasi (No. 3)
  4. Selesai, akan ada sms dari dari Indosat 363, setelah itu Kouta lokal sudah bisa digunakan.
Jika ingin menggunakan cara lain, cukup ketik USAGE kirim ke 363 atau STATUS kirim ke 363.

Cara mengatasi kouta lokal yang tidak bisa dipakai diatas sudah cukup ampuh untuk dicoba, namun jika masih ada masalah silahkan langsung menghubungi Customer Service indosat ooredo di Nomor 021-3000-3000, Nomor lainnya 123 atau 185.

Demikianlah cara mengatasi kouta lokal indosat yang tidak bisa dipakai, semoga bermanfaat.

Belum ada Komentar untuk "Cara mengatasi Kouta Lokal Indosat tidak bisa digunakan"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel