-->

Cara Menonaktifkan Download Otomatis di Whatsapp Android

Cara menonaktifkan download otomatis di whatsapp, fitur download otomatis pada aplikasi whatsapp sebenarnya cukup memudahkan penggunanya karena jika ada pesan baik berupa dokumen, audio, foto dan video maka secara otomatis akan terunduh pada perangkat ponsel, dan anda dapat melihatnya pada galeri penyimpanan foto dan video.
Cara Menonaktifkan Download Otomatis di Whatsapp Android

KELEBIHAN MENGAKTIFKAN FITUR DOWNLOAD OTOMATIS DI WHATSAPP

Dengan mengaktifkan fitur download otomatis di aplikasi whatsapp, anda hanya tinggal mengecek foto atau video yang masuk pada pesan whatsapp tanpa mengunduhnya terlebih dahulu.

KEKURANGAN MENGAKTIFKAN FITUR DOWNLOAD OTOMATIS DI WHATSAPP

Namun, selain manfaat dari fitur unduhan otomatis tersebut ternyata ada beberapa orang yang mengeluhkan bahwa ponselnya boros data internet dan penyimpanan hp cepat penuh.

Hal ini wajar saja jika data internet menjadi cepat habis atau boros karena dengan mengaktifkan fitur unduhan otomatis whatsapp, semua file baik foto atau video dengan kapasitas yang besar sekalipun akan terunduh secara otomatis.

Penyimpanan HP cepat penuh karena file dengan berbagai ukuran akan disimpan pada memori penyimpanan ponsel dari aplikasi Whatsapp.

CARA MENONAKTIFKAN FITUR DOWNLOAD OTOMATIS DI WHATSAPP

Anda yang ingin menonaktifkan unduhan otomatis pada aplikasi Whatsapp bisa mengikuti langkah-langkahnya dibawah ini:
  1. Pada aplikasi Whatsapp klik tanda ( ⋮ ) 3 titik pada pojok kanan atas.
  2. Klik  Setelan - Pilih Penyimpanan Data - Unduh Otomatis Media
  3. Klik Saat terhubung data seluler, akan ada kotak pop up yang berisi kotak yang tercentang yaitu foto, Audio, Video, Dokumen. silahkan kosongkan tanda centang tersebut. klik Oke.
  4. Selesai
Sampai disini whatsapp anda sudah tidak mengaktifkan download otomatis jika ponsel terhubung pada internet pada media seluler.

Selain itu terdapat pengaturan terpisah jika ponsel tersambung dengan jaringan wifi untuk mengaktifkan atau menonaktifkan unduhan otomatis Whatsapp. Seperti halnya saat terhubung dengan data seluler, anda dapat mengatur unduhan otomatis tersebut sesuai keinginan anda.

Belum ada Komentar untuk "Cara Menonaktifkan Download Otomatis di Whatsapp Android"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel